• Thu. Dec 12th, 2024

PDI-P Tanggapi Nama Puan Maharani yang Muncul Dalam Radar Cawapres Anies Baswedan

ByASD

Jun 8, 2023

Jakarta, INTRA62.com – Said Abdullah, Ketua DPP PDI-P mengungkapkan, partainya tak mempermasalahkan semisal nama Ketua DPP PDI-P, Puan Maharani disebut Anies Baswedan dalam bursa calon wakil presiden (cawapres).

Menurutnya, hal seperti itu lumrah dilakukan setiap partai politik untuk menentukan tokoh-tokoh yang masuk dalam radar pencarian cawapres.

Mengutip dari kompas.com, “Monggo, Pak Anies mau cari siapa, kami tidak akan menghalang-halangi. Bahkan Mas Anies mau nyebut Mbak Puan pun, boleh,” kata Said ditemui di sela-sela Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ketiga PDI-P, Rabu (7/6/2023).

Baca juga :

Said mengatakan, terkait pembicaraan maupun pembahasan dari partai politik atau koalisi lain terkait Pilpres 2024, bukan urusan PDI-P.

Hal itu adalah kewenangan serta hak setiap partai politik.

Potret Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Puan Maharani dan Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Potret Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Puan Maharani dan Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan

Said juga menegaskan, bahwa tak hanya Anies, namun Prabowo Subianto dari partai Gerindra juga berhak menyebutkan siapa saja nama yang masuk dalam radar cawapresnya.

Disisi lain, ia mengungkapkan bahwa Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), selaku Ketua Umum Partai Demokrat juga masuk kedalam radar cawapres Ganjar Pranowo.

Said menuturkan, bahwa nama AHY dalam bursa cawapres PDI-P merupakan hal yang serius.

Baca juga :

Kembali ke topik awal bahwa sebelumnya, Dadang Dirgantara selaku anggota Tim Delapan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) mengungkapkan, nama Puan Maharani ada dalam daftar bakal capres Anies Baswedan.

Hal tersebut disampaikan Dadang setelah nama AHY yang masuj dalam bursa bakal capres Ganjar Pranowo.

“Sempat (masuk bursa),” ujar Dadang di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu. “Itu dalam Koalisi Perubahan daftar nama juga banyak, termasuk yang mengatakan itu (Puan Maharani) ada juga dalam daftar juga. Jadi itu terima kasih anggota koalisi dianggap baik dan potensial,” kata dia. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

https://sdlabumblitar.sch.id/wp-content/bonus-new-member/

https://sdlabumblitar.sch.id/wp-content/spaceman/

https://paudlabumblitar.sch.id/wp-content/spaceman/