Jakarta , Intra62.com . Color of Indonesia semakin melebarkan sayapnya untuk melestarikan budaya sampai kancah International dan menjadikan Indonesia sebagai Pusat Budaya Dunia.
Setelah sukses menyelenggarakan acara Harmoni Indonesia – 3rd Indonesia International Culture Festival 2024 dan 1st Yogyakarta International Dance Carnival 2024.
Color of Indonesia (COI) kembali melangsungkan kegiatan tersebut di tahun 2025 , Harmoni Indonesia 4th IICF 2025 pada tanggal 23 – 30 Oktober 2025. Yang kali ini tidak hanya dilaksanakan di Jakarta tetapi juga di Bandung dan 2nd YIDCarnival 2025 pada tanggal 15-20 Agustus 2025 di Yogyakarta,
Dimana DPW AWDI Yogyakarta sudah mulai mempersiapkan kegiatan 2nd YIDCarnival 2025.
Tidak hanya dua festival saja, kini Color of Indonesia pun hadir dalam festival budaya yang bertema “Adventure Culture Pinrang International Folklore Festival & Adventure Culture Tana Toraja International Folklore Festival di Sulawesi Selatan pada tanggal 23 – 30 November 2025
Festival yang diselenggarakan COI yang berkolaborasi dengan pemerintah pusat dan daerah. Seperti Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Pariwisata, dan Dinas Pariwisata tak luput dari dukungan pemerintah.
Tim redaksi intra62 mencoba menemui Vivi Sandra Putri selaku Founder COI sekaligus Wakil Sekjen AWDI di kantornya, Bintaro, Tangerang Selatan. Berharap festival budaya ini terus berlangsung setiap tahunnya dan dapat terus bersinergi dengan lembaga pemerintah dan lembaga swasta lainnya.
“Berharap festival ini semakin sukses dan dapat kembali bersinergi dengan lembaga pemerintah dan lembaga swasta lainnya” tutur Vivi Sandra.
Festival ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar negara melalui pertukaran budaya. Memperkuat persahabatan, serta mempromosikan kekayaan budaya Indonesia . Dan yang paling utama adalah menjadikan Indonesia sebagai Pusat Budaya Dunia yang saat ini telah menjadi salah satu agenda Internasional.
Dengan slogan resmi Color of Indonesia “THROUGH THE CULTURE WE BECOME ONE”. Festival ini diharapkan dapat menarik perhatian wisatawan domestik dan internasional.
Tidak hanya menjadi penyelenggara festival Internasional tapi Color of Indonesia selalu mempererat hubungan dengan para pelaku dan penyelenggara folklore dari berbagai negara.
Tim CoI Batasi Peserta
Tahun ini sudah diagenda untuk memenuhi undangan dari beberapa negara yaitu, Korea, Taiwan, Thailand, Turkey, Shanghai, Rusia dan Mexico,” ujar Ibu Vivi Sandra Putri . Yang didampingi oleh Personal Asistance, Amelia dan Duta Budaya Color of Indonesia Triabella Chumaira Nahfasyadieba Nasution.
Menurut Ibu Amelia, saat ini tim COI sudah mulai membatasi peserta-peserta mancanegara. Karena keterbatasan fasilitas, khawatir tidak bisa melayani tamu-tamu secara maksimal.
“Alhamdulillah kami masih dipercaya oleh para delegasi luar negeri untuk terus mengadakan festival ini.” ujar Amel sekaligus menutup wawancara bersama intra62.
Baca juga : Peluang Ke Manca Negara Seminar COI dan AWDI Bersama Founder Beasiswa
(Amel-red)