Intra62.com – Sebagai fasilitas umum, tentu Rumah Sakit sebagai pusat penunjang layanan kesehatan masyarakat akan terus dibangun dan dikembangkan.
Rumah Sakit merupakan infrastruktur yang selalu terus melekat dalam kehidupan masyarakat.
Keberadaan rumah sakit dalam suatu wilayah akan mempermudah akses masyarakat mendapatkan layanan kesehatan medis yang layak dan profesional.
Maka tak heran jika pembangunan sebuah rumah sakit akan membutuhkan anggaran yang terbilang tidak sedikit jumlahnya.
Di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) terdapat satu rumah sakit baru yaitu Rumah Sakit Unit Pelaksana Teknis Vertikal (RSUPT) yang terletak di Kelurahan Manulai II, Kecamatan Alak, Kota Kupang.
Anggaran rumah sakit itu senilai Rp 380 miliar dan dikerjakan oleh PT Hutama Karya (Persero) sejak Desember 2020 lalu dan akan rampung bulan ini Desember 2022.
“Rumah Sakit itu akan diberi nama Ben Mboi, yang merupakan Gubernur NTT periode 1978-1988,” ujar Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena saat meninjau langsung rumah sakit itu, pada Senin (12/12/2022).
Baca juga: Bus Transjakarta Gratis Pada 25 Desember
Pria yang akrab disapa Melki ini mengaku gembira karena rumah sakit itu telah selesai dikerjakan.
“Saya senang sekali karena progres pembangunan fisik maupun kesiapan sumber daya manusia dan alat kesehatan sudah beres, tinggal diresmikan bulan Desember ini,” ungkap Melki dikutip media ini dari Kompas.com.
Keberadaan rumah sakit ini, tentu akan sangat membantu masyarakat NTT, bila ingin membutuhkan rujukan.
“Selama ini ketika sakit harus rujuk ke Bali, Surabaya maupun Jakarta. Namun ketika rumah sakit ini sudah beroperasi penuh, maka sudah bisa dirujuk ke sini,” kata Melki.
Pelaksana Harian Direktur Utama Rumah Sakit Unit Pelaksana Teknis Vertikal (RSUPT) Kupang Andry Chandra mengatakan bahwa peresmian rencananya pada 22 Desember mendatang sebagai kado untuk hari ulang tahun (HUT) Provinsi NTT ke-64.
Rumah sakit ini merupakan fasilitas kesehatan rujukan tertinggi yang pertama di NTT dan akan layani masyarakat luar negeri, layani rujukan dari luar negeri seperti negara tetangga Timor Leste.
Adapun kapasitas rumah sakit sebanyak 210 bed termasuk 38 bed ICU.
Untuk kebutuhan ICU di kota Kupang dan NTT bisa terlayani sehingga tidak perlu dirujuk ke luar NTT.
Terkait sumber daya manusia, sudah dilakukan rekruitmen untuk 121 tenaga kontrak, 95 tenaga kesehatan dan 26 non tenaga kesehatan.
Pihaknya juga memobilisasi tenaga kesehatan dari rumah sakit UPT vertikal lain 31 RS agar bisa bekerja di sini.
“Tipe rumah sakit saat ini B dan sedang pengembangan ke A. Master plan pengembangan kita siapkan rumah sakit ini cukup adaptif sampai 400-500 bed, ” ungkap Andry.
Selain itu, Projek Manager PT Hutama Karya (Persero) Eko Hendrik menyebut, konsep pembangunan rumah sakit ini yakni horizontal.
Alasannya, karena hasil komunikasi dengan warga Kota Kupang, yang menginginkan bangunan ini tidak bertingkat.
Selain itu, lahan yang disediakan sangat luas sehingga pembangunan gedung rumah sakit dibuat melebar. (red)