Ammar Zoni berharap Bisa Jalani Rehabilitasi
Elza Syarief siap memberikan pendampingan hukum pada Ammar Zoni, yang kini tengah menggalakkan kasus narkoba. Hanya saja, ia sempat memberikan satu syarat kepada suami Irish Bella itu, untuk tidak lagi menyentuh barang haram tersebut.
Elza Syarief mengungkapkan, dirinya melihat kesungguhan suami Irish Bella ini, yang benar-benar menyesal dan berjanji tidak akan mengonsumsi narkoba lagi. Oleh karena itu, Elza berencana mengajukan kasasi, agar kliennya dapat direhab.
“Saatnya saya bilang demikian dia memang menangis dan benar-benar menyesal. Karena itulah saya nanti memohon kepada Bapak Kapolres dan penyidik, supaya dilakukan pengungkapan penghakiman dan dia benar-benar berobat. Supaya dia benar-benar lepas dari haram ini,” Elza Syarief di Polres Metro Jakarta Selatan.
“Dan dia sudah bertekad, saya bilang anak dua enggak main-main loh, istri cantik jangan disia-siakan. Keluarga juga mendukung saya bahwa dia harus direhab, diassesment agar sembuh kembali,” ujar Elza.
Disinggung soal alasan Ammar mengonsumsi narkoba, Elza Syarief enggan menjawabnya. (red)